Sinergi STAB Nalanda dan Institut Bisnis IT&B Melangkah Bersama dalam Tridharma Perguruan Tinggi - STAB Nalanda

Berita dan Acara

Pendaftaran S1 & S2 Pendidikan Keagamaan Buddha, S1 Dharma Usada, S1 Pendidikan Buddha Anak Usia Dini, S1 Ilmu Komunikasi Buddha, S1 Bisnis dan Manajemen Buddha telah dibuka

Sinergi STAB Nalanda dan Institut Bisnis IT&B Melangkah Bersama dalam Tridharma Perguruan Tinggi

Penandatangan nota kesepahaman bersama (MoU). Ketua STAB Nalanda,  Dr. Sutrisno, S.IP., M.Si., dengan Wakil Rektor III Institut Bisnis IT&B, Ir. Albert, S.E., S.P., M.M., M.Pd.

Jakarta – Sekolah Tinggi Agama Buddha Nalanda (STAB Nalanda) dan Institut Bisnis Informasi Teknologi dan Bisnis (Institut Bisnis IT&B) melakukan penandatangan nota kesepahaman bersama (MoU). Ketua STAB Nalanda,  Dr. Sutrisno, S.IP., M.Si., dengan Wakil Rektor III Institut Bisnis IT&B, Ir. Albert, S.E., S.P., M.M., M.Pd. menandatangani Memorandum of Understanding dilakukan di Ruang Rapat Lt. 1, Kampus Nalanda, Senin (18/3/2024).

Dengan adanya kerja sama antar institusi, diharapkan masing-masing entitas dapat mengembangkan potensinya melalui berbagai program yang telah ada serta yang akan dikembangkan. Kolaborasi ini memungkinkan penggunaan sumber daya secara efisien, pertukaran pengetahuan, dan penciptaan program yang lebih komprehensif, meningkatkan dampak positif bagi institusi dan masyarakat yang dilayani.

 “Pengembangan dan peningkatan program masing-masing Institusi dengan pendekatan yang terstruktur dan berkelanjutan, institusi dapat terus meningkatkan program sesuai dengan tujuan yang ditetapkan,” ungkap Ketua STAB Nalanda.

Dr. Sutrisno menjelaskan pentingnya kerja sama dalam tridharma perguruan tinggi : pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Kolaborasi ini dapat memperkaya kurikulum, meningkatkan kualitas riset, dan memperkuat implementasi solusi-solusi inovatif terhadap masalah sosial, memberikan dampak positif yang signifikan bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan masyarakat. “Kolaborasi meliputi bidang pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, yang telah disepakati kedua belah pihak,” pungkasnya dalam keterangan tertulisnya, Senin.

Dalam sela-sela agenda MoU, Budi, S.E., Kepala Bagian Kerjasama STAB Nalanda, memperkenalkan salah satu program Afiliator Nalanda kepada Ir. Albert, S.E., S.P., M.M., M.Pd selaku Wakil Rektor III Institut Bisnis IT&B. Dalam keterangannya, diharapkan bahwa kehadiran program afiliator ini dapat menjadi landasan untuk pengembangan kerja sama lebih lanjut antara kedua institusi. Selain itu, dibahas juga mengenai potensi untuk melakukan pengabdian kepada masyarakat dengan memanfaatkan keahlian dan sumber daya yang dimiliki oleh kedua belah pihak. Hal ini diharapkan dapat memperluas dampak positif institusi serta memberikan kontribusi yang lebih besar bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.

Turut hadir pula dan menyaksikan penandatanganan MoU ini antara lain, Kaprodi Bisnis Manajemen Joko Setiawan, S.Ag., M.M., Budi, S.E., Kepala Bagian Kerjasama, dan Vania Madeline, S.M., selaku Staf Bidang Kerjasama.

Berita Lainnya

Ayo Bergabung Sekarang!